LAMR Rohul Akui Tengku Endrizal Sebagai Raja Rokan
Plt Bupati Asmar Terima Penghargaan Cakaplah Awards 2024
Bengkalis Dinobatkan Daerah Informatif, Industri Pers Dipandang Sebelah Mata
Walikota Pekanbaru Anggarkan Rumah Layak Huni Bagi Veteran

RADARPEKANBARU.COM- Pemerintah Kota Pekanbaru, Provinsi Riau telah menganggarkan pemberian rumah layak huni bagi para veteran setempat yang belum memiliki rumah.
"Dari laporan Dinas Sosial ada veteran yang dhuafa, ini akan dibantu pemko pengadaan rumahnya," ucap Wali Kota Pekanbaru, Firdaus, di Pekanbaru, Minggu.
Firdaus menyebutkan, saat ini jumlah veteran yang terdata di Pekanbaru ada sekitar 70 orang. Kondisi kehidupan mereka tidak seluruhnya beruntung. Masih ada yang duafa atau hidup dalam kondisi memprihatinkan karena tidak memiliki rumah tinggal.
Bahkan terangnya tidak jarang hidup menumpang dan ngontrak, sementara rata-rata mereka sudah manusia usia lanjut (manula).
Oleh karena itu sebut Firdaus, pemko sedari tahun lalu sudah memprogramkan pemberian RLH bagi para veteran yang dhuafa ini. Sebagai bentuk kepedulian bagi para pahlawan pejuang bangsa.
"Saya sudah perintahkan Dinas Cipta Karya untuk memasukkan para veteran ini sebagai penerima RLH," ujar Firdaus.
Meski dengan keterbatasan dana, pihaknya menyikapi akan diberikan secara bertahap tiap tahunnya.
Sebelumnya diberitakan pemko dalam kurun waktu 2013-2015 telah membangun 750 unit RLH yang diperuntukkan bagi warga miskin.
"500 unit sudah terealisasi sampai tahun kemarin," kata Kepala Dinas Cipta Karya Kota Pekanbaru, Nasri.
Nasri menyebutkan sebanyak 250 unit lagi sudah dianggarkan pada APBD Kota Pekanbaru tahun 2015.
"Tahun ini kami dirikan 250 unit lagi," katanya.
Nasri menuturkan ini program Wali Kota Pekanbaru selama memimpin, dan akan dilakukan terus tiap tahunnya dengan target per tahun terbangun 250 unit RLH.
"Diharapkan selama lima tahun akan ada 1.500 RLH," paparnya.
Ia menjelaskan program RLH ini adalah pembangunan rumah bagi keluarga miskin di Pekanbaru yang memiliki tanah tetapi tidak memiliki rumah.(adv)
Walikota Agung Nugroho Soroti Antrean Panjang Warga
PEKANBARU - Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho menyor.
SP3-SR KNPI Riau Dorong Kejelasan Status Lahan Sawit dalam Kawasan Hutan
Pekanbaru, 13 Maret 2025 – Satuan Tugas Pemuda Peduli Penyelamat Sawit Riau (SP3-SR) KNPI Riau .
PWI Pusat dan IKWI Gelar Buka Puasa dan Santunan untuk Yatim Piatu
JAKARTA – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan berbagi berkah di bulan suci Ramadhan, P.
Ulang Tahun SMSI: Sewindu Mengarungi Disrupsi Multidimensi
DISRUPSI teknologi kian menjadi-jadi ketika organisasi pers Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) .
Tunda Bayar di Riau, Kepala Daerah Baru Dihadapkan pada Tantangan Berat
Pekanbaru, 7 Maret 2025 – Sejumlah daerah di Riau tengah menghadapi dampak serius dari kebijaka.
Serikat Perusahaan Pers (SPS) Riau Disambut Oleh Konsulat Malaysia
Pekanbaru, Riau - Sebuah pertemuan diplomatik telah berlangsung di Kantor Konsul.