Kanal

Gubri Syamsuar Ajak Masyarakat Riau Tanam Ubi dan Sayur di Pekarangan

RADARPEKANBARU.COM - Untuk menjaga stabilitas pangan di tengah pandemi virus Corona (Covid-19), Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar meminta masyarakat Riau memanfaatkan lahan kosong yang ada untuk bercocok tanam. 

Menurutnya, pekarangan rumah bisa dimanfaatkan masyarakat untuk menanam sayuran-sayuran maupun tanaman pangan lainnya.

"Banyak contoh yang bisa dilakukan masyarakat. Lahan sempit bisa bermanfaat menanam sayur-sayuran hidroponik," kata Syamsuar.

Gubri menyatakan, lahan yang seadanya di pekarangan rumah bisa dimanfaatkan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, bahkan bisa menghasilkan uang tambahan. 

"Rasanya sayang kalau masyarakat tak maksimalkan pekarangannya. Kalau ditanam tanaman yang bermanfaat kan bagus. Banyak yang sudah berhasil bahkan menghasilkan uang," ucapnya. 

Apalagi, lanjut mantan Bupati Siak dua periode ini, dengan kondisi virus Corona yang belum usai dan dikhawatirkan terjadinya kelangkaan pangan.

"Kami berharap agar masyarakat terbuka hatinya untuk bercocok tanam dan memanfaatkan lahan yang ada. Kalau ada lahan tidur yang tidak diolah justru lebih baik ditanami ubi, jagung atau sebagainya," cakapnya.(ckc)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER