Kanal

Pemko Akan Tindak Tegas Rumah Makan Yang Buka Siang Bolong

RADARPEKANBARU.COM - Masih banyaknya rumah makan dan restoran yang buka pada siang hari pada bulan Ramadan, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru akan segera menindak tegas rumah makan bandel ini.

Hal ini disampaikan Walikota Pekanbaru, Firdaus MT, pada wartawan. "Kan sudah ada imbauan untuk tidak membuka rumah makan di siang hari. Kecuali bagi yang sudah mengurus izin dan memasang spanduk khusus yang bertuliskan "Rumah Makan Khusus Non Muslim, Bagi Umat Muslim Dilarang Masuk," ujar Walikota Pekanbaru, Firdaus, Jumat (11/7/2014).

Walikota menegaskan jika nantinya rumah makan ini tetap membandel, Walikota melalui tim Yustisi akan melakukan tindakan tegas.

"Kalau saya lihat sepanjang jalan semuanya memasang spanduk itu. Tapi kalau ada rumah yang buka tapi tidak memasang spanduk, nanti langsung ditindak tegas saja," sebutnya.

Lebih jauh Firdaus juga mengatakan, seharusnya pihak pemilik rumah makan bisa mentaati peraturan yang sudah dibuat. "Nanti disuruh tutup marah. Namun dikasih kesempatan buka tapi tak mau memasang spanduk," ungkap Walikota.

Pantauan di lapangan sampai saat ini masih banyak sekali rumah makan halal tetap dibuka setengah, dan tidak memajang spanduk tersebut.(ram)
Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER