Kanal

Gubri Terpilih, Annas Maamun Tinjau Lokasi Pelantikannya

Pekanbaru, (radarpekanbaru.com) - Setelah resmi menjadi Gubernur Riau terpilih, pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan Herman Abdullah, Annas Maamun langsung meninjau lokasi pelantikannya di Gelanggang Olahraga (GOR) Remaja, Jalan Sudirman Pekanbaru, Selasa (21/1/2014).

Annas yang datang dengan stelan kemeja biru muda celana bahan hitam, terlihat didampingi beberapa pejabat Pemprov Riau. Mulai dari Sekdaprov Riau, Zaini Ismail, Sekwan Zulkarnain Kadir, Kepala BP2T Alimuddin, Kepala Biro Pemerintahan, Guntur dan beberapa pejabat lainnya.

Zaini Ismail selaku Ketua Panitia besar pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih mengatakan, bahwa GOR Remaja ini sangat layak untuk lokasi pelantikan. Diperkirakan, tamu undangan yang hadir bisa lebih banyak dari yang diperkirakan.

"Hari ini kita meninjau persiapan lokasi pelantikan. Kita melihat kesiapan tempat duduk, listrik atau penerangan dan kesiapan keamanan," ujarnya.

Mengenai jadwal pelantikan sendiri, Zaini mengatakan panitia masih mengacu kepada jadwal awal, yakni 20 Februari. Namun itu masih memungkinkan ada perubahan. "Mudah-mudahan lebih cepat lebih bagus," tandasnya.(lam/hrc)
Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER