Kanal

Jelang Lebaran, Gubri Imbau Pejabat Tidak Terima Parcel dan Gunakan Mobdin Untuk Mudik

RADARPEKANBARU.COM-Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman mengimbau pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau untuk tidak memberi maupun menerima bingkisan atau parsel selama bulan suci Ramadhan, maupun saat lebaran.

"Kita minta masyarakat tidak usah mengirim apa-apa dan juga kepada seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) termasuk kepala daerah" sebut Gubri Selasa, 21 Juni 2016.

Mengenai sanksi bagi PNS "nakal" yang tetap menerima dan memberi parcel. Menurut Andi, hal itu tidak mungkin terjadi. "Saya rasa bakal dikembalikan" ujar Andi Rachman sapaan akrab Gubri.

Tak hanya itu, Gubri juga mengingatkan kepada PNS untuk tidak menggunakan mobil dinas untuk mudik lebaran yang tidak ada hubungannya dengan kegiatan dinas.

"Mobil dinas digunakan waktu dinas saja akan tetapi kebetulan dia sedang berdinas di daerah. Jangan dibilang langsung itu dipakai untuk mudik, bisa saja dalam merayakan lebaran ini aparat kita yang dinas masih ada bertugas" terangnya.

Disinggung apa hal tersebut ditakutkan akan dijadikan alasan oleh PNS untuk menggunakan mobil dinas itu. "Tidaklah, mana pula menjadi alasan" cetus Gubri. (*)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER