Galeri Foto Walikota Pekanbaru Terima Penghargaan PWI Award 2015

Rabu, 27 Mei 2015

RADARPEKANBARU.COm - Walikota Pekanbaru, H Firdaus ST MT menerima penghargaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau Award 2015. Penyerahan anugerah ini diberikan langsung oleh Ketua PWI Pusat Margiono pada puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Provinsi Riau Tahun 2015 di Tembilahan, Kabupaten Inhil, Minggu (3/5/2015).

Sekretaris PWI Provinsi Riau, Eka Putra ketika ditemui di sela-sela penghargaan mengatakan selain Firdaus, penerima PWI Riau Award 2015 adalah, Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, Bupati Kampar, Jefry Noer, Bupati Kuantan Singingi, Sukarmis dan Bupati Indragiri Hulu, Yopi Arianto.

"Lima tokoh ini kita nilai mempunyai kepedulian tinggi kepada dunia pers di Riau," ujar Eka Putra.

Eka menjelaskan, proses pemberian anugerah ini awalnya masing-masing PWI Kabupaten/Kota mengusulkan nama-nama calon penerima lengkap dengan alasannya. Selanjutnya nama-nama itu dibahas di pleno PWI Tingkat Provinsi.

"Sehingga ditetapkannya nama-nama penerima PWI Riau Award untuk tahun 2015 ini," jelasnya.

Sementara itu, Walikota Pekanbaru mengucapkan terimakasih kepada PWI Riau yang telah memberikan penghargaan kepada dirinya. Penghargaan ini diharapkan mampu menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kemitraan antara Pemko Pekanbaru dengan pers.

"Selamat Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2015 semoga pers tubuh secara professional dan mampu memberikan informasi serta edukasi kepada masyarakat," ujar Walikota.(adv)


RADARPEKANBARU.COm - Walikota Pekanbaru, H Firdaus ST MT menerima penghargaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau Award 2015. Penyerahan anugerah ini diberikan langsung oleh Ketua PWI Pusat Margiono pada puncak peringatan Hari Pers Nasional

Walikota Pekanbaru Firdaus MT menunjukan penghargaan yang diterima dalam acara Hari Pers Nasional (HPN).

Walikota Pekanbaru terima penghargaan Piagam PWI Award pada hari Pers Nasional di Tembilahan.

Walikota Pekanbaru Firdaus MT memberikan kata sambutan dalam peringatan hari pers nasional (HPN) 2015 di Tembilahan

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Pemko Pekanbaru, Azharisman Rozie juga mendapatkan piagam dari SPS dalam perayaan Hari Pers Nasional 2015

Kepala Bagian Humas Pemko Pekanbaru Ingot Ahmad menerima penghargaan dari SPS dalam Hari Pers Nasional 2015 beberapa waktu lalu