Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kota Pekanbaru Provinsi Riau Selenggarakan Musyawarah Daer

Jumat, 16 Maret 2018

MUSYDA KE  XIII DAN DISKUSI PANEL NASYIATUL ‘AISYIYAH  KOTA PEKANBARU

RADARPEKANBARU.COM-Pimpinan Daerah Nasyiatul ‘Aisyiyah (PDNA) Kota Pekanbaru Provinsi Riau, menyelenggarakan Musyawarah Daerah ke-XIII pada Hari Sabtu tanggal 10 Maret 2018 di Auditorium SMA Muhammadiyah 1 Komplek Perguruan Muhammadiyah Kota Pekanbaru.

Tema yang diangkat dalam Musyda ini adalah “Aktualisasi Gerak Nasyi’ah dalam Perannya untuk Kemajuan Bangsa” sekaligus menjadi Tema Diskusi Panel dibuka oleh Ketua PD Muhammadiyah Kota Pekanbaru Ayahanda Drs. Syafrizal Syukur dan dihadiri oleh Ketua PD Aisyiyah Kota Pekanbaru Ibunda DR. Enidarwati Bey, M.Pd serta Ayunda PW Nasyiatul Aisyiyah Leny Wahyuni Kamal,MM; Rilla Ferina,SP; Elfiza Harahap, S.Pd dan turut disukseskan oleh Adinda IMM dan IPM Kota Pekanbaru. 

Diskusi Panel sebagai bagian semarak Musyda menghadirkan Ketua PD Nasyiatul Aisyiyah Periode 2000-2004 Yunda Susi Herlinda, M.Pd dan Ketua PD Nasyiatul Aisyiyah Periode 2012-2016 Yunda Hardhina Rosmasita, SE.

Peserta Utusan dari PC Nasyiatul Aisyiyah se Kota Pekanbaru dan guru dan karyawan perwakilan dari Amal Usaha Muhammadiyah turut meramaikan sehingga berlangsung hangat dengan sesi tanya jawab peserta hingga pukul 12.00 WIB. 

Yunda Susi Herlinda, M.Pd  dan Yunda Hardhina Rosmasita, SE mengingatkan untuk terus berbenah dan bergerak kita merupakan perpanjangan dakwah Muhammadiyah terutama untuk para perempuan muda.

Musyda Nasyiatul ‘Aisyiyah ke-XIII Kota Pekanbaru dilaksanakan setelah Diskusi Panel pukul 13.00 WIB. 

Musyda terselenggara dikarenakan periodesasi yang telah selesai serta terpilihnya Ketua PD Nasyiatul Aisyiyah Kota Pekanbaru sebagai Ketua PW Nasyiatul Aisyiyah Riau.

Musyda ini dihadiri oleh Yunda Leni Wahyuni Kamal, MM selaku Sekretaris Umum PW Nasyiatul Aisyiyah Riau.

Alhamdulillah dihadiri 6 PC Nasyiatul Aisyiyah dari 12 PC Nasyiatul Aisyiyah yang ada di Kota Pekanbaru yaitu PC Nasyiah Tenayan Raya, PC Nasyiah Rumbai Pesisir, PC Nasyiah Tampan, PC Nasyiah Sail, PC Nasyiah Senapelan dan PC Nasyiah Sukajadi. 

Walaupun kehadiran PC Nasyiatul Aisyiyah setengah dari PC Nasyiatul Aisyiyah yang ada, tidak menyurutkan langkah untuk melanjutkan Musyda. 

Hal ini sudah diprediksi karena kondisi PD Nasyiatul Aisyiyah sempat mengalami kevakuman sehingga proses pengaktifan PC Nasyiatul Aisyiyah di Kota Pekanbaru belum maksimal lebih diutamakan pembenahan internal terlebih dahulu.  

Total peserta yang ikut dalam pemilihan sebanyak 28 orang terdiri dari unsure PD Nasyiah Kota Pekanbaru dan PC Nasyiah se- Kota Pekanbaru. 

Musyawarah berjalan hingga sore hari melewati beberapa pleno. Pleno yang agak hangat dan menjadi sorotan pleno pembahasan LPJ PD Nasyiah Kota Pekanbaru dan Laporan dari PC Nasyiah yang hadir. 

Pleno panlih juga menjadi sorotan karena akan menghasilkan 9 formatur terpilih untuk memusyawarah kepengurusan PD Nasyiah Kota Pekanbaru periode selanjutnya. 

Akhirnya setelah dilakukan proses pemilihan didapatkan 9 nama formatur terpilih yaitu Yuliani, Rahmi Fitri, Hibatul Husna, Arma Winarni, Nofriyani Yulita, Mega Syafitri, Vivi Ariska, Sari Firman dan Butet C. 

Setelah dilakukan rapat Formatur sepakat mengamanahkan kepada Ayunda Sari Firman sebagai Ketua Umum PD Nasyiatul Aisyiyah Periode 2016-2020. (rls)