Riau Pesisir Award 2016, Berikan Penghargaan Kepada Lima Tokoh Berpengaruh

Sabtu, 05 November 2016

Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT

RADARPEKANBARU.COM- Lima tokoh berpengaruh dari Kota Dumai dan Provinsi Riau dianugerahi penghargaan "Riau Pesisir Award 2016" karena dinilai telah berperan besar dalam mensukseskan kemajuan pembangunan daerah dan pers.

Direktur utama Riau Pesisir Ahmad Maritulius di Dumai, Sabtu, mengatakan, penilaian tokoh berpengaruh raih anugerah tahunan ini dilakukan secara fair, objektif dan terbuka kepada mereka yang dianggap layak dan tepat.

"Karena dengan berbagai peran dan pengalaman hidup mereka ini akhirnya ditetapkan layak menerima anugerah Riau Pesisir Award yang kita adakan rutin tahunan," kata Maritulius.

Riau Pesisir Award merupakan anugerah tahunan diberikan surat kabar Harian Riau Pesisir kepada para tokoh daerah atas kepeduliaan dan peran sebagai pemangku jabatan untuk memajukan pembangunan dan pers secara profesional.

Riau Pesisir Award 2016 diselenggarakan dalam rangka perayaan ulang tahun ke delapan surat kabar terbitan lokal Dumai tersebut dan pemberian anugerah dilakukan pada malam resepsi diadakan Jumat (4/11).

Sementara itu, Wakil Wali Kota Dumai Eko Sunaryo menyebut bahwa pembangunan dijalankan pemerintah dan pers daerah adalah dua sisi saling mendukung dan tidak bisa dipisahkan dengan peran dan fungsi membangun.

Politisi partai politik Demokrat ini berharap pers sebagai media massa memberikan fungsi membangun, mendidik dan mencerahkan masyarakat dan disajikan secara santun dengan mengutamakan etika serta perundangan berlaku.

"Kita juga mendukung program peningkatan kualitas wartawan dengan uji kompetisi agar pers yang ada sudah memenuhi unsur ditetapkan dan dapat memberi informasi membangun dan mendidik masyarakat," kata Eko dalam kegiatan malam resepsi Riau Pesisir Award 2016.

Adapun lima tokoh penerima anugerah yaitu, petahana Pilkada Pekanbaru Firdaus kategori pemimpin visioner Riau 2016, Wakil Ketua DPRD Riau Sunaryo sebagai politisi Riau menginspirasi 2016 dan Kepala Kejaksaan Negeri Dumai Kamari dinobatkan tokoh peduli pemberantasan korupsi 2016.

Selanjutnya, Kapolda Riau Brigjen Pol Zulkarnaen diwakili Kapolres Dumai Ajun Komisaris Besar Donal Happy Ginting sebagai sahabat pers 2016 dan terakhir kategori wanita panutan 2016 diberikan kepada Haslinar yang merupakan istri wali kota Dumai.  (ant)