Usulan Nama Disetujui Mendagri, Andi Rachman Pastikan Pj Empat Kepala Daerah

Kamis, 23 Juli 2015

Ilustrasi

RADARPEKANBARU.Com - Jelang Pilkada 2015 tahun ini, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman pastikan empat Penjabat (Pj) kepala daerah yang diusulkan Pemprov Riau sudah disetujui Mendagri Tjahjo Kumolo. Siapa mereka yang bakal ditunjuk menjadi Pj empat kabupaten/kota yang masa jabatan kepala daerahnya akan berakhir dalam waktu dekat. Sejumlah nama-nama pejabat Tinggi Pratama (eselon II) yang sekarang menduduki Asisten dan Staf Ahli mulai disebut-sebut bakal menduduki kursi empuk kepala daerah.

Yakni, Asisten I Edy Kusdarwanto disebut-sebut bakal menjabat Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Meranti, yang akan dilantik pada 30 Juli ini, menggantikan Irwan Nasir yang berakhir masa jabatannya pada saat itu.

Sementara untuk Bupati Bengkalis Herlian Saleh yang akan selesai masa baktinya sebagai kepala daerah pada 5 Agustus nanti Penjabatnya kemungkinan bakal dipercaya kepada Asisten III Ahmadsyah Harofie.

Selain itu, ada juga nama Staf Ahli Gubernur Riau Kasiarudin disebut-sebut bakal menjabat sebagai Pj Bupati Inhu, yang kepala daerah Yopi Arianto akan berakhir 3 Agustus.
Sementara Walikota Kota Dumai yang akan berakhir 12 Agustus nanti disebut-sebut Penjabatnya dipercayakan kepada Staf Ahli Gubernur lainnya Arlizman Agus.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau saat dikonfirmasi tidak membantah tidak pula memastikan apakah keempat nama tersebut memang bakal ditunjuk menjadi Pj Bupati/Walikota di empat daerah tersebut. Plt Gubri menjawab, mereka yang ditunjuk adalah dua orang asisten dan dua orang staf ahli.

Tidak hanya itu, Andi juga memaparkan keempat pejabat yang menjadi Pj Bupati/Walikota nanti adalah pejabat senior dan berpengalaman dalam hal Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serta memiliki jiwa yang netralitas atas segala kepentingan.

"Kita pilih yang senior, berpengalaman tentang Pilkada. Dua asisten dan dua staf ahli," ungkap Andi. (radarpku/rtc)