Rasiman Rauf Tak Terima, Elpius Minta Maaf

Kamis, 09 April 2015

Ilustrasi

TELUK KUANTAN, RADARPEKANBARU.COm - Dituding belum mengembalikan Mobil Dinas (Mobdin) oleh mantan anggota DPRD Kuansing, Elpius, membuat gerah mantan Sekda Kuansing, Rasiman Rauf.

Bahkan Rasiman Rauf meminta, Elpius menarik ucapannya dan meminta maaf atas tuduhan tersebut. " Saya sudah kembalikan ke Pemkab Kuansing tiga hari sebelum saya menyerahkan jabatan Sekda," ungkap Rasiman Rauf kepada wartawan.

Kata dia, mobil dinas yang pernah dipergunakan sewaktu menjabat Sekda adalah mobil toyota Fortuner BM 6 K, kemudian mobil Opel Blazer dengan nomor polisi BM 103 K. Mobil Opel Blazer itu juga sudah diserahkannya ke Pemkab Kuansing melalui staff bagian perlengkapan satu bulan setelah serah terima jabatan Sekda pada tahun 2006 lalu.

"Saya tentunya sangat keberataan terkait pernyataan tersebut yang mengatakan bahwa saya ada menahan mobil dinas milik Pemkab Kuansing," tuturnya.

Oleh karena itu, dia berharap kepada Elfius agar segera meluruskan kembali pernyataan yang disampaikannya tersebut. Selain itu dia juga meminta, Elpius meminta maaf di media yang memuat berita tersebut. Karena telah mencoreng nama baiknya.

Sebelumnya Elpius mengatakan kepada wartawan, Rabu(8/4/15), masih ada sejumlah mobdin yang belum dikembalikan oleh para mantan pejabat Kuansing, diantaranya, mobdin dari mantan Sekda Kuansing, Rasiman Rauf.

Elpius Minta Maaf


Mantan anggota DPRD Kuansing periode 2009-2014, Elpius mengatakan, adapun dasar dirinya menuding mantan Sekda Kuansing, Rasiman Rauf belum mengembalikan mobdin dikarenakan ketidak tahuan dirinya sewaktu pengembalian mobil tersebut. Kendatipun dirinya waktu itu masih duduk sebagai wakil rakyat.

"Kan saya nggak tahu pengembaliannya, padahal waktu itu saya masih duduk di dewan," ujarnya.

Dia menjelaskan, tidak ada maksud apapun dalam pemberitaan itu. Diakuinya, selama ini hubungannya dengan Rasiman Rauf cukup berjalan baik. "Saya sangat menghargai sosok pak Rasiman Rauf, akibat ketidak tahuan saya terkait pengembalian mobnas itu, saya minta maaf kepada pak Rasiman, begitu juga kepada yang lain, jika sudah mengembalikan," pinta Elpius.