Pekanbaru, 18 Januari 2025 – Deputi Dukungan Bisnis SKK Migas, Rudi Satwiko, bersama Kapolda Riau, Irjen Pol. Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H., resmi menandatangani perpanjangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) ke-5 antara SKK Migas dan Polda Riau. Kesepakatan ini bertujuan untuk memperkuat pengamanan dan penegakan hukum pada obyek vital nasional di sektor hulu minyak dan gas bumi di wilayah Provinsi Riau. Acara penandatanganan berlangsung di Hotel Grand Elite, Pekanbaru.
Perkuat Sinergi Pengamanan Hulu Migas. Kerja sama ini melibatkan pengamanan dan dukungan hukum terhadap Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) seperti PT PHR WK Rokan, PT Pertamina EP Field Lirik, PT Bumi Siak Pusako, PT EMP Energi Gandewa, PT EMP Energi Riau, dan PT SPR Langgak. Deputi Dukungan Bisnis SKK Migas, Rudi Satwiko, menegaskan pentingnya kolaborasi dengan Polri dalam menghadapi ancaman terhadap kelancaran operasional migas, termasuk kriminalitas dan sabotase terhadap aset obyek vital nasional (obvitnas).
“Sinergi ini memastikan kelancaran operasi hulu migas, yang menjadi bagian penting dalam mencapai target lifting migas nasional,” ujar Rudi. Ia juga menekankan peran industri hulu migas dalam mendukung target lifting jangka panjang sebesar 1 juta barel per hari dan 12.000 MMSCFD gas pada 2030, sesuai kebijakan energi nasional.
Polda Riau Siap Kawal Keamanan Migas. Kapolda Riau, Irjen Pol. Mohammad Iqbal, menyampaikan bahwa PKS ini menjadi langkah strategis dalam pengamanan obyek vital nasional. "Melalui kerja sama ini, kami mendukung penuh kegiatan operasional hulu migas. Pengamanan strategis dan sinergis ini akan menciptakan stabilitas keamanan yang diperlukan untuk pencapaian target lifting nasional," tegas Kapolda.
Polri telah berhasil mengungkap berbagai kasus kriminal terkait migas, seperti pencurian minyak mentah, illegal tapping, hingga penyulingan ilegal. Pada tahun 2023, kasus illegal tapping berhasil ditekan hingga nol.
Dukungan Maksimal untuk Pertumbuhan Ekonomi. Dengan adanya PKS ini, komunikasi dan koordinasi antara SKK Migas, KKKS, dan jajaran Polda Riau, mulai dari Polres hingga Polsek, akan semakin efektif. SKK Migas mengapresiasi kerja keras Polda Riau dalam menjaga keamanan operasi migas, yang berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah dan nasional.
Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat SKK Migas, KKKS, serta PJU Polda Riau, termasuk Penasihat Ahli Kepala SKK Migas Bidang Keamanan, Irjen Pol (Purn.) M. Naufal Yahya, dan Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut, CW Wicaksono.
Komitmen Menuju Target Nasional.Kerja sama ini diharapkan terus berjalan harmonis untuk mendukung pencapaian target lifting nasional. Deputi SKK Migas mengakhiri sambutannya dengan optimisme, “Lifting naik, bisa... bisa... bisa!” (kev)