Pemprov Riau Janji Beri Perhatian Lebih ke Wilayah Pesisir

Jumat, 05 Desember 2014


SELATPANJANG, RADARPEKANBARU.COM - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi Riau akan memberikan perhatian lebih kepada wilayah pesisir. Pasalnya ini akan sinkron dengan kebijakan pusat. Hal itu disampaikan Plt Gubri saat memberikan sambutan pada pembukaan Meranti Expo ke 3 tahun 2014 di halaman Kantor Bupati, Kamis (4/11/2014). Kata pria yang akrab disapa Andi Rahman ini, ada dua strategi pembangunan di Provinsi Riau, yaitu memperhatikan wilayah pesisir dan wilayah daratan. Namun, diakui Andi Rahman pula, Pemprov akan memberikan perhatian lebih ke wilayah pesisir. "Wajar kita memberi perhatian lebih untuk wilayah pesisir ini. Karena ini akan bersinergi dengan kebijakan pusat," katanya. Selain itu, kata Plt Gubru, saat ini mereka sama-sama sedang mapping agar 70 pulau di Riau itu masuk ke wilayah maritim. "Kekompakan provinsi dengan seluruh kabupaten kota memang harus diutaman, ini guna menyusun perencanaan bersama. Pemerintah pusat akan memperhatikan kita kalau sejalan semuanya. Kalau kita bersatu akan mudah menyampaikan ke pusat. Provinsi baru membentuk pokja aksi untuk menyikapi tuntutan pembangunan di Riau," kata Plt Gubri pula. Sedang mengenai Meranti Expo, Plt Gubri menilai, selain untuk membuka peluang investasi, juga bermanfaat dalam mengangkat potensi yang dimiliki daerah Meranti yang notabenenya adalah wilayah pesisir dengan potensi besar. "Ajang ini sangat positif dalam membuka dan menangkap peluang investasi juga promosi potensi daerah. Kalau ada transaksi juga lebih bagus, dan ini sangat baik digelar di seluruh Kabupaten/Kota," kata Plt Gubri lagi. Ke depan, katanya, lebih positif lagi bila even itu digelar secara bersama-sama oleh Pemerintah Provinsi Riau dan Kabupaten/Kota, sehingga nantinya dapat mengemuka dan dapat dilihat semua potensi yang ada di masing-masing daerah Kabupaten/Kota. Faktor yang sangat menjadi perhatian dalam mendukung investasi di Provinsi Riau, ungkapnya, yakni pada aspek kondisi sosial dan keamanan. "Menyangkut aspek sosial masyarakat kita cukup bagus. Sedangkan keamanan, Kapolda dan Danrem sudah menjamin," ujarnya. Untuk mendukung program peningkatan investasi ini, lanjut Gubri, reformasi di instansi vertikal sudah lebih baik dan sudah berubah. "Sedangkan di jajaran Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota saya mengharapkan segera mengimplementasikan sistem pelayanan One Stop Service," ajaknya. Sejumlah peluang investasi yang saat ini menjadi kebutuhan umum di Riau, tambahnya, yakni menyangkut ketersediaan pangan serta ketersediaan infrastruktur yang memadai. "Pangan kita memang masih sangat kekurangan. Lebih dari 300 ribu ton bahan pangan kita masih didatangkan dari luar provinsi dan impor dari luar negeri. Kemudian menyangkut infrastruktur juga masih sangat perlu menjadi perhatian. Untuk itu Pemprov Riau sudah membuat rencana aksi yang dibagi antara wilayah daratan dan pesisir, "ungkapnya. Saat acara pembukaan Meranti Expo 2014, Plt Gubri didampingi Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi, hadir juga Wakil Walikota Pekanbaru, Wakil Bupati Inhil, Kepala Kanwil Kemenag Riau, Ketua Kadin Riau, Kepala Perwakilan BI Riau, serta Miss Grand International 2014, Margeni Winarti. (Adv)