Galau Dengan Demo Tolak Kenaikan BBM di Didaerah,Seluruh Gubernur "Dipanggil" Jokowi Hari Ini

Senin, 24 November 2014

Meme Jokowi di sosial media (Google)

RADARPEKANBARU.COM-Presiden Joko Widodo mendadak mengumpulkan gubernur seluruh Indonesia di Istana Bogor, Jawa Barat, Senin 24 November 2014. Pertemuan yang akan dilakukan secara informal itu dijadwalkan pukul 10.00 WIB. Pertemuan ini digelar diduga karena Jokowi ingin para Gubernur mengamankan demonstrasi didaerah terkait kebijakan pemerintah menaikan BBM yang masih mendapat penolakan oleh rakyat disejumlah daerah di indonesia. Namun pihak istana menyangkal bahwa pertemuan ini dilakukan karena keresahan pemerintah yang dapat penentangan dari rakyat atas kebijakan menaikan BBM di Daerah. Menurut pihak istana pertemuan ini digelar karena Jokowi ingin mendengarkan curahan hati para gubernur terkait pelaksanaan Pembangunan di masing-masing provinsi. "Apa skala proritas pemerintah, apa kendalanya dan apa yang diusulkan kepada Bapak Presiden dan lain-lain," kata Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo, kemarin. Selain itu, Jokowi juga akan memberikan arahan kebijakan nasionalnya kepada para pimpinan di daerah ini. Selain pertemuan gubernur, Jokowi juga akan mendengarkan masukan dari seluruh Bupati/Wali Kota se Indonesia. Namun, pelaksanaannya akan dilaksanakan lain waktu. "Pertemuan tersebut untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan di daerah dan memotong jalur birokrasi kalau dirasakan masih menjadi kendala sebagaimana arahan Presiden pada pertemuan dengan gubernur pertama yang lalu," ujar dia. (Rom/VIVA) Editor: Alamsah