Tujuh Mobdin DPRD Kampar Belum Dikembalikan

Senin, 27 Oktober 2014

Ramlah

BANGKINANG, RADARPEKANBARU.COM - Enam orang yang sudah tidak wakil rakyat lagi masih menggunakan fasilitas pemerintah, tujuh unit mobil Dinas belum dikembalikan sampai sekarang oleh mantan anggota DPRD Kampar yang seharusnya sudah di kembalikan ke sekretariat.

Mobil Dinas yang masih berada di tangan mantan anggota DPRD Kampar yakni, juswari Umar Said dari Partai Demokrat Toyota Kijang Inova dan Mitshubishi Estrada, M Arif dari Partai PBB jenis Kijang Inova,Niscol Firdaus dari partai Gerindra jenis Kijang Inova, Jasnita Tarmizi dari Partai PDIP jenis Kijang Inova, Marzuki Malik dari Partai PPP jenis kijang Inova,dan H Januar Rambo dari Partai Golkar jenis Kijang Inova.

Sekretaris DPRD Kampar Ramlah saat ditanya terkait mobdin di ruang kerjanya, Senin (27/10) mengatakan, kami selaku Sekretris DPRD Kampar sudah menyurati yang masih memegang mobil Dinas tersebut, kami sudah menghubunginya secara pribadi agar mobil Dinas tersebut di kembalikan.

"Kami sangat menyanyangkan sikap mantan anggota DPRD, M Arif dari PBB, Jasnita Tarmizi dari PDI P, mereka mengatakan, "Mobil ini bukan urusan Ramlah, ngapain mobil ini di suruh kembalikan," Kata Ramlah Kesal.

Ditambahkan Ramlah, "Saya sudah layangkan surat ke Bupati Kampar  No.175/Setwan/2014/475 Perihal agar Mobil Dinas yang masih di tangan mantan anggota DPRD Kampar agar di lakukan penarikan," tandasnya.(smi)