Pekan Depan DPRD Pekanbaru Agendakan Paripurna Istimewa

Senin, 27 Oktober 2014


RADARPEKANBARU.COM - Hingga Senin (27/10) DPRD Kota Pekanbaru masih menunggu turunnya surat penetapan pimpinan defenitif DPRD Kota Pekanbaru usai ditangdatangani oleh Plt Gubernur Riau. Diperkirakan surat itu akan turun dua hari lagi setelah ditandatangani Plt Gubri.

"Pagi Senin (27/10) sekretariat dan kabag protokoler DPRD Kota Pekanbaru memfolow up terkait belum turunnya surat penetapan pimpinan defenitif ke Pemprov Riau dalam hal ini Plt Gubri, disimpulkan surat itu akan sampai ke DPRD dua hari lagi," demikian diungkapkan Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Roni Amril ketika dikonfirmasi Senin (27/7)
 
Dikatakan Roni, surat permohonan pimpinan definitif DPRD Kota Pekanbaru hingga saat ini telah sampai ke tangan Asisten I Gubernur Riau. Dalam beberapa hari ini surat tersebut akan segera ditanda tangani oleh Plt Gubri.

Jika surat pimpinan definitif telah ditanda tangani oleh Plt Gubri dan telah diterima oleh DPRD Kota Pekanbaru maka paling tidak butuh waktu paling lama seminggu untuk mempersiapkan sidang paripurna istimewa pelantikan dan pengambilan sumpah pimpinan definitif DPRD Kota Pekanbaru.

"Artinya Paripurna Istimewa pelantikan pimpinan defenitif DPRD Kota Pekanbaru dapat dilaksanakan Pekan depan," jelas Roni.

Dalam pelaksanaan sidang paripurna tersebut memiliki dua agenda utama, yang pertama pelantikan dan pengambilan sumpah pimpinan definitif serta penyerahan palu dari pimpinan sementara kepada pimpinan definitif DPRD Kota Pekanbaru.

"Begitu surat penetapan pimpinan definitif tersebut diterima, saya akan segera menggelar rapat dengan pihak sekretariat DPRD beserta pimpinan fraksi di DPRD Kota Pekanbaru untuk menetapkan jadwal pelaksanaan paripurna istimewa pelantikan dan pengambilan sumpah pimpinan definitif DPRD Kota Pekanbaru," beber Roni singkat. (lam/re)