Kegiatan Fisik APBD Bengkalis 2020 Terealisasi 98 Persen

Jumat, 15 Januari 2021

RADARPEKANBARU.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis H. Bustami HY mengatakan, realisiasi penggunaan APBD Bengkalis tahun anggaran (TA) 2020 cukup baik, bahkan lebih tinggi dari tahun sebelumnya.

Dari penetapan APBD Perubahan 2020 sebesar Rp3,159 triliun direalisasikan sebesar Rp2,987 rupiah. 

Realisasi ini terdiri dari pelaksanaan 2.631 kegiatan seluruh perangkat daerah (PD). Fisik terealisasi sebanyak 98,56 persen, kemudian keuangan terealisasi sebesar 94,55 persen

"Artinya, walaupun dalam keadaan sulit kita dapat merealisasikan kegiatan APBD 2020 lebih besar dari tahun lalu," ungkap Sekda Bustami, Kamis (14/1/21) kemarin.

Sambung Bustami, untuk tahun anggaran 2020 juga tidak terjadi tunda bayar pada kegiatan. Memang awalnya ada ke khawatiran banyak pihak sejumlah kegiatan tidak selesai di waktu berjalan. 

"Bahkan banyak yang meminta tambahan waktu di tahun berjalan untuk menyelesaikan kegiatan. Namun kami beringinan kegiatan yang kita programkan 2020 tetap selesai diakhir tahun. Alhamdulillah kekhawatiran sejumlah pihak ini tidak terbukti dan bisa diselesaikan dengan waktu yang ada," katanya lagi.(rtc)