Kembali, Pekanbaru Rebut Piala WTN 2014 Kategori Kota Besar Terbaik

Senin, 08 September 2014


RADARPEKANBARU.COM - Berdasarkan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KP 747/2014 tentang Penetapan Kota/Kabupaten dan Provinsi sebagai Penerima Penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) 2014, Kota Pekanbaru kembali meraih Piala WTN untuk kategori kota besar.

Pekanbaru mendapat rangking satu dari enam kota besar lainnya yaitu Padang, Bandar Lampung, Surakarta/Solo, Balikpapan, dan Denpasar.

Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Ir Syfaril MT kepada wartawan (8/9) membenarkan bahwa Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru kembali berhasil mendapatkan Piala WTN 2014.

"Ya, Pekanbaru kembali mendapatkan Piala WTN untuk tahun 2014 ini kategori kota besar. Dan kami sudah mendapatkan email dari Kementerian Perhubungan RI, sesuai dengan surat Nomor KP 747/2014, yang diterbitkan 4 September kemarin," katanya menjelaskan.

Dalam surat ini juga, bahwa, selain Pekanbaru yang mendapatkan penghargaan dari Kemenhub RI ini, Provinsi Riau pun menerima penghargaan Piala WTN Wiratama 2014, bersama dengan enam provinsi lainnya, Jatim, Jateng, Bali, Sumbar, DIY, Sumsel. Lalu, Kabupaten Inhu, Pelalawan, dan Bengkalis juga mendapatkan plakat WTN untuk kategori kota kecil.

Dumai juga dinobatkan sebagai kota penerima piala WTN kategori lalu-lintas 2014, untuk kategori kota sedang. Dan Siak kategori kota kecil.

"Ada tiga kategori kota yang mendapatkan penghargaan itu, kota metropolitan, besar, sedang. Namun untuk kategori lalu-lintas ada juga kategori kota kecil,' sebut Syafril.

Penyerahan Piala WTN, dijelaskan Syafril akan dilakukan langsung oleh Presiden RI melalui Menteri Perhubungan di Jakarta, Rabu (10/9). Dan akan diterima langsung oleh Wali Kota Pekanbaru Ir H Firdaus.

"Untuk penyambutan di Pekanbaru akan dilakukan pada Kamis (11/9) pagi, tim penyambutan sudah menyiapkan acaranya yang pusat acaranya itu berada di kantor Wali Kota," tuturnya.

Sukses mendapatkan piala WTN dengan menempati urutan satu dari enam kota peraihnya, Syafril mengucapkan terima kasih kepada masyarakat kota yang telah ikut mendukungnya. "Keberhasilan ini tidak terlepas dari peran serta masyarakat Kota Pekanbaru dalam berlalu-lintas,"  tutupnya.(ram/rp)