BNNK Pekanbaru Mengundang KITA CENTER Gelar Pelatihan Public Speaking

Sabtu, 10 Oktober 2020

RADARPEKANBARU.COM - Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Pekanbaru melaksanakan Kegiatan pelatihan Public Speaking di Grand Jatra Hotel Pekanbaru. Kamis (8/10)

BNNK Pekanbaru  terus berupaya untuk menginformasikan mengenai anti Narkoba di kalangan masyarakat. Upaya itu dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang bersih Narkoba. Pasalnya, peredaran dan penyalahgunaan Narkoba di kalangan masyarakat sudah sangat memprihatinkan.

Dengan menggelar pelatihan public speaking ini, BNNK Pekanbaru mengundang KITA CENTER bertujuan untuk mengasah Public Speaking agar mampu menginformasikan dan selalu menyuarakan anti Narkoba. Materi Public Speaking ini dibawakan oleh Andri Saputra, S.Si C.STMI selaku CEO KITA CENTER. 

Dengan menguasai public speaking, para kader anti Narkoba dapat menyampaikan bahaya penyalahgunaan Narkoba secara tepat kepada masyarakat. Masyarakat yang menerima informasi tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba dapat menyampaikan kembali kepada keluarganya atau lingkungan sekitar rumahnya dengan gaya dan bahasa mereka.

 "Sangat luar biasa dalam menyampaikan materi public speaking, yang sangat bermanfaat buat saya yang selalu tampil di depan publik karena banyak kebiasaan dan sikap yang perlu kita ubah yang kurang tepat di depan audiens. Agar apa yang kita sampaikan benar benar tepat sasaran dan sampai" Testimoni salah satu peserta BNNK Pekanbaru.

Andri Saputra berharap melalui pelatihan Public Speaking ini, BNNK dapat memberikan edukasi penyalahgunaan Narkoba sehingga membentuk daya tangkal dan daya lawan masyarakat secara dini terhadap bahaya penyalahgunaan Narkoba.