Resmi Dibuka Walikota, 135 Stand Hiasi Event Pekanbaru Expo

Jumat, 29 Agustus 2014

Walikota Pekanbaru Firdaus ST MT Tinjau Stand Pekanbaru Expo.

RADARPEKANBARU.COM - Pekanbaru Expo dan Atraksi Kebudayaan Melayu tahun 2014 resmi dibuka, Kamis (27/8). Kegiatan yang mulai dibuka sejak 28 Agustus hingga 31 Agustus 2014. Pekanbaru Expo menampilkan sebanyak 135 Stand menghiasi evant tahunan itu, yakni terdiri dari 60 stand produk dari berbagai Satuan Kerja (satker) di lingkungan Pemerintah kota (Pemko) Pekanbaru, 15 stand perusahaan yang berinvestor di Pekanbaru dan 60 stand Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di kota Pekanbaru.

"Kegiatan ini rutin setiap tahun, tahun ini agak terlambat, karena persiapan dan waktu kita tertunda. Seharusnya pada rangkaian hut Pekanbaru lalu," kata Walikota Pekanbaru, Firdaus, Kamis (28/08/2014).

Ditambahkannya, Pekanbaru Expo ini bukan hanya kegiatan tahunan, namun juga sebagai kesempatan bagi UMKM untuk memberikan kesempatan mempromosikan produk-produk yang dihasilkan. Tujuannya industri Pekanbaru bisa lebih berkembang. "Jadi dapat kita himpun disini untuk memasarkan produk mereka," jelasnya.

Event ini juga langkah Pemko Pekanbaru mempersiapkan diri menghadapi pasar bebas tahun 2015 mendatang.

"Pekanbaru adalah gerbang langsung masuknya Masyarakat Ekonomi ASEAN nanti. Oleh sebab itu kita harus lebih siap menghadapi itu," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) kota Pekanbaru, El Syabrina mengatakan selain menampilkan produk dari satker di lingkungan kota Pekanbaru, Expo kali ini juga menampilkan produk dari luar daerah.(ram)