Kanal

Hiburan Rakyat, Badut Masuk Guntung

RADARPEKANBARU.COM-Heboh sekarang di Sungai Guntung  Kelurahan Tagaraja, Kec. Kateman, Kab. Indragiri Hilir  ada hiburan badut lucu.

Badut berbentuk boneka yang mengemaskan mulai diminati di Guntung bukan hanya oleh kalangan anak-anak tetapi juga orang dewasa.

Hiburan yang biasanya ditemui di ibu kota ini, kini bisa di temui di kampung-kampung.

Meskipun Guntung terletak di daerah yang jauh dari pusat kabupaten, namun kreativitas masyarakatnya perlu di apresiasi.

Sumono salah seorang pelaku usaha hiburan Badut di Kateman Kab. Indragiri Hilir ,mengatakan bahwa maskot badut guntung merupakan satu-satu nya badut yang ada di daerah tersebut.

"Badut hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan edukasi dan hiburan yang unik, bisa di hadirkan pada perayaan acara ulang tahun maupun wisata,"kata mas Sumono,  pria kelahiran Kulon Progo ini, Kamis  (14/9).

Sumono mengatakan dengan hadirnya salah satu hiburan masyarakat ini di harapkan akan ada generasi selanjutnya untuk memberikan hiburan dalam bentuk apapun yang bernilai positif.

Bagi anda yang berada di Inhil,  khususnya di Kelurahan Tagaraja, Kec. Kateman bisa pesan hiburan badut untuk acara ulang tahun,  atau pesta keramaian lainnya.

"Minat hiburan Badut hubungi kami WA/HP 0852 9219 8290  , atas nama Dimas Monox,". (rls)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER