Kanal

Lolos 32 Besar, Mahasiswa UIN Suska Wakili Pekanbaru Di AKSI Indosiar 2016

RADARPEKANBARU.COM-Mahasiswa Jurusan Ilmu Hukum Universitas Islam Negri Sultan Syarif Kasim Riau, Raja Inal Dalimunthe berhasil lolos  ke 32 besar Akademi Sahur Indonesia (AKSI) 2016 di Indosiar. Informasi tersebut diterimanya langsung Pada Rabu, 18 Mei 2016.

Kepada radarpekanbaru.com ia mengungkapkan, sempat tidak menyangka dirinya akan lolos ke 32 besar AKSI 2016 yang akan ditayangkan live dari stasiun TV Indosiar pada bulan Ramadhan mendatang. "Alhamdulillah, saya bersyukur kepada allah telah diberikan kesempatan untuk berdakwah dengan cara yang tidak seperti biasanya" ungkap pemuda yang akrab disapa raja Jum'at, 20 Mei 2016 saat berbincang di Mesjid Al-Jami'ah UIN SUSKA Riau.

Diceritakannya, Raja sudah mulai berdakwah ketika ia masih remaja. Hingga saat ini, selain fokus sebagai Mahasiswa, Raja juga aktif mengajar di Pondok Pesantren Al-Mujtahadah Pekanbaru dan sering mengisi tausiyah baik dihadapan warga Ponpes maupun dihadapan masyarakat. "Kalau biasanya saya berdialog langsung, nanti harus punya mental yang kuat untuk bertausiyah didepan kamera dan yang menyaksikan seluruh masyarakat setanah air, subhanallah" ujar Raja dibarengi senyum khasnya.

Pemuda kelahiran Labuhan Jurung, Sumatera Utara 23 tahun lalu ini mengikuti Audisi di Mesjid Paripurna Al-Mu'amalah Pekanbaru bersama 52 peserta lainnya dari berbagai daerah di Provinsi Riau pada 12 April 2016 lalu. Selain Raja, turut 2 peserta lainnya yang juga lolos ke 32 besar yakni Maruli Hasibuan (Pekanbaru) dan Novandi (Inhu).

Ditanya agenda selanjutnya, Raja mengatakan dirinya akan mempersiapkan diri sebelum nanti dikarantina di Jakarta sebelum Ramadhan.

"Kita juga rencananya akan melakukan kunjungan silaturahmi dengan Rektor UIN SUSKA dan Walikota Pekanbaru, mohon  do'a dan dukungannya" tutup raja yang juga aktivis kampus UIN SUSKA ini. (Erik)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER