Kanal

DPD KNPI Riau Beraudiensi Kepada Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dalam Rangka Menyusun Rencana Kerja

RADARPEKANBARU.COM-DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Riau, rabu (20-05-2015) melakukan audiensi dengan Kepala Kejaksaan Tinggi Riau. dalam audiensi tersebut, hadir Ketua DPD KNPI RIAU ARI NUGROHO ARSYADIANTO dan pengurus.


Dalam audiensi tersebut Ari Nugroho mengatakan, sejak dilantiknya menjadi ketua KNPI terpilih sekira desember 2014, agenda audiensi dengan lembaga-lembaga pemerintah sudah dirancang sejak awal. Audiensi tersebut dimaksudkan agar KNPI mendapatkan masukan tentang program program kerja KNPI prov. Riau priode 2015/2016. DPD KNPI Riau untuk program kerja 2015 mendapatkan dana hibah dari Pemerintah Prov. Riau, untuk itu KNPI bermaksud untuk berkonsultasi tentang bagaimana penggunaannya agar tidak menimbulkan masalah dikemudian hari.

Foto : Audiensi



DPD KNPI- Riau mempunyai program kerja penyuluhan kepada masyarakat terutama kepada pemuda tentang bahaya penggunaan narkotika. Untuk menjalankan program itu kedepan agar lebih efektif KNPI berencana melakukan kerja sama dengan Kejaksaan Tinggi Riau, hal tersebut dikarenakan Kejaksaan Tinggi Riau sangat komit dalam melakukan pemberantasan tindak pidana korupsi.



Kami juga melihat Kejaksaan Tinggi Riau beberapa waktu belakangan ini cukup aktif dalam mengampanyekan pencegahan narkotika dengan instansi terkait dan siswa –siswa di sekolah menegah khususnya. Untuk itu, kedepan KNPI berharap dapat bersinergi dengan Kejaksaan Tinggi Riau dalam melakukan penyuluhan hukum sebagai langkah preventif.
Meskipun Kajati Riau di informasikan akan segera berpindah tugas, namun pihaknya meminta kepada kajati baru nantinya dapat lebih baik dari sebelumnya.  Kami dari KNPI-Riau sangat kecewa karena bapak Setia Untung Arimuladi sangat cepat dipindah tugaskan, padahal kami menilai beliau sangat cakap dalam kepemimpinan dan berkomunikasi dengan lembaga lainnya tutur Ari Nugroho.

Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, SetiaUntung Arimuladi, SH, M.Hum dalam sambutannya mengatakan audiensi seperti ini membuka hubungan kerja sama yang baik karena Kejaksaan Tinggi Riau juga tidak bisa bekerja sendiri sehingga memerlukan dukungan dari yang lainnya salah satunya KNPI dalam menjalankan kegiatan dan fungsi kejaksaan sebaik mungkin, begitu juga sebaliknya untuk itu pihaknya mengajak KNPI bersama-sama membantu mewujudkan program pemerintah. Kajati Riau berharap KNPI dapat bersama-sama dengan kejaksaan sebagai mitra bersama terkait pembinaan generasi muda dan dalam mengawal pembangunan di daerah.(rls)


SIARAN PERS,KEJAKSAAN TINGGI RIAU
KASI PENKUM DAN HUMAS
KEJAKSAAN TINGGI RIAU



MUKHZAN, S.H. M.H.
JAKSA MADYA NIP. 19750610 200012 1001

 

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER