Kanal

Disnaker Pekanbaru Buka Job Expo Juni Mendatang

RADARPEKANBARU.COm - Upaya untuk mengurangi jumlah angka Pengangguran di Kota Pekanbaru, Pemko Pekanbaru melalui Dinas Tenaga Kerja terus dilakukan. Salah satunya dengan menggelar even tahunan yakni Job Expo yang direncanakan pada 8 -11 Juni 2015 mendatang.

Hal ini dikatakan Kepala Disnaker Jhoni Sarikoen didampingi Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Abdul Rahim, kepada radarpekanbaru.com, Rabu (27/05/2015).

Menurutnya, meskipun tahun ini banyak anggaran disetiap satuan kerja yang dirasionalisasikan, Dinas Ketenagakerjaan kota Pekanbaru tetap melaksanakan kegiatan tahunan tersebut, pertimbangannya dengan adanya Job Expo para pencari kerja dan perusahaan dapat langsung dipertemukan.

"Dengan harapan, pencaker (para pencari kerja) dapat pekerjaan yang layak dan bisa menjadi sejahtera. Kegiatan ini juga bersempena peringatan Hari Jadi Pekanbaru, maka dari itu kita sangat berharap partisipasi perusahaan dan masyarakat menyukseskannya. Sehingga angka pengangguran yang mencapai angka 30 ribuan dapat dikurangi," paparnya.

Disinggung mengenai target dan kuota lowongan kerja yang akan dibuka, dirinya mengatakan jumlah lowongan mencapai 7.000 dari 70 perusahaan yang ada di Pekanbaru dan luar kota Pekanbaru.

"Maka dari itu kita minta kepada seluruh Pencaker persiapkanlah bahan-bahan lamaran sehingga ketika hari H tidak kerepotan," katanya.

Ditambahkannya, hingga hari ini perusahaan yang mendaftarkan ke Disnaker masih 30 saja.

"Kita minta kepada perusahaan yang ada di Kota Pekanbaru khususnya, Riau umumnya dan nasional, segeralah untuk mendaftarkan perusahaannya untuk ikut dalam bursa Job Expo ini, waktunya masih ada dua minggu lagi," singkatnya. (ram) ‎

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER