Kanal

Ancelotti Kesal Media Terlalu Sering Bahas Balotelli

RADARPEKANBARU.COM - Real Madrid akan menghadapi Liverpool di babak penyisihan Grup B Liga Champions, Selasa 2 November 2014 (Rabu dini hari WIB) di Santiago Bernabeu. Pelatih Los Blancos, Carlo Ancelotti kesal karena media terlalu sering membahas Mario Balotelli setelah pertemuan pertama di Anfield, 2 pekan silam. Saat itu, Madrid sukses mengalahkan Liverpool 3-0. Bukannya membahas kelemahan The Reds, media Inggris justru lebih sibuk membahas Balotelli yang bertukar jersey dengan bek Madrid, Pepe saat jeda babak pertama. "Terlalu banyak pembicaraan mengenai Balotelli. Dia adalah pemain yang berkualitas. Dia berada dalam tim yang kehilangan Luis Suarez dan pelatih harus tahu bagaimana cara bermain dengan mereka," ujar Ancelotti pada AS. Pulih, Bale Siap Tempur Lawan Liverpool "Balotelli mengalami masalah yang sama dengan pemain lain di Liverpool, dan tak semua masalah harus ditimpakan pada Balotelli," tegas pelatih internasional Italia ini. Ancelotti juga mengaku heran media mempermasalahkan Balotelli yang bertukar jersey saat jeda babak pertama. Mantan pelatih Chelsea itu menilai hal tersebut bukan hal yang aneh. "Bertukar jersey dengan lawan saat jeda babak pertama adalah hal yang umum. Saya tak akan mengganti Marcelo karena bertukar jersey dengan lawan usai babak pertama," tegasnya. Madrid saat ini kokoh di puncak klasemen Grup B dengan 9 poin dari 3 pertandingan. Sementara itu, Liverpool baru mengumpulkan 3 poin, dan memiliki jumlah poin sama dengan Basel dan Ludogorets Razgrad. (Viv)
Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER