Kanal

Hafith Syukri Siap Berpasangan dengan Kader PAN di Pilkada Rohul 2020

RADARPEKANBARU.COM - Ir H Hafith Syukri MM, resmi mengembalikan formulir dan mendaftar sebagai bakal calon Bupati untuk Pilkada 2020 ke DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Kamis sore (19/12/2019).

Kedatangan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Rokan Hulu dan pendukungnya tersebut, langsung disambut oleh Ketua DPD PAN Rokan Hulu M Sahril Topan ST bersama segenap pengurus.

Saat mengembalikan formulir pendaftaran, diakui Hafith? Syukri, ia juga telah melampirkan surat dukungan dari DPP PKB tertanggal 27 November yang baru diterimanya dari Sekretaris DPW PKB Riau sekira Senin (16/12/2019).

"Nah, walaupun mungkin di dalam persyaratan yang diajukan? oleh PAN (Rohul) tidak mengharuskan itu (surat dukungan), mudah-mudahan ini menjadi kekuatan bahwa saya serius meminang PAN untuk bisa bersama-sama berlayar di 2020," kata Hafith Syukri usai mengembalikan formulir di Kantor DPD PAN Rokan Hulu, Kamis.

Menurutnya, bila PKB dan PAN berkoalisi di Pilkada Rokan Hulu 2020, tentunya syarat minimal kursi yaitu 9 kursi sudah mencukupi untuk mendaftarkan diri ke KPU, dimana PKB punya 3 kursi di DPRD Kabupaten Rokan Hulu, sedangkan PAN punya 6 kursi.

Diakui pria yang pernah menjabat Wakil Bupati Rokan Hulu periode 2011-2016 ini, surat dukungan dari DPP PKB menunjukkan keseriusan pengurus pusat dan dirinya maju di Pilkada 2020.

Hafith mengharapkan? PKB dan PAN bisa berkoalisi di Pilkada Rokan Hulu? 2020. Ia menyatakan siap berpasangan dengan kader PAN, dan berlayar di Pilkada tahun depan.

"Saya tidak dalam kapasitas memilih si A, si B, si C, untuk berpasangan dengan saya, tetapi murni saya serahkan seluruhnya sesuai mekanisme yang ada di internal PAN.

Kenapa, karena saya yakin yang direkomendasikan PAN itulah yang terbaik menurut partai untuk berjuang bersama-sama saya, sehingga kontestasi Pilkada ini kita menangkan," ujarnya.

Selain PAN, Hafith mengaku juga tetap membangun komunikasi dengan beberapa partai politik salah satunya dengan PDI Perjuangan, namun sejauh ini dirinya baru mengantongi rekomendasi dari DPP PKB.

Hafith mengaku baru-baru ini dirinya juga telah mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan di DPD Partai Gerindra Riau. Dan rencananya, ia juga akan mengikuti penjaringan di DPD II Partai Golkar Rokan Hulu bisa dibuka kesempatan dan belum punya figur untuk Pilkada 2020.

Sementara, Ketua DPD PAN Rokan Hulu, M Sahril Topan, mengatakan surat dukungan dari DPP PKB yang sudah dikantongi Hafith Syukri tentunya akan menjadi bahan pertimbangan untuk direkomendasikan ke DPP PAN.

"Jadi DPP (PAN) nanti yang punya pertimbangan, kenapa demikian bahwa PAN itu tidak mengusung berlayar dengan posisi enam kursi, tentu perlu tiga kursi lagi paling minimal," kata Topan.

Anggota DPRD Kabupaten Rokan Hulu dua periode ini menuturkan bagi pasangan calon yang mengembalikan formulir sampai ditutupnya pada 25 Desember 2019 juga melampirkan surat dukungan dari DPP, sehingga menjadi pertimbangan DPP PAN dalam mengambil keputusan.

Topan mengaku DPP PAN tetap mengedepankan hasil survey ?yang akan dilakukan Tim 9 DPD PAN Rokan Hulu dan Tim 9 DPW PAN Riau, sebelum memutuskan siapa Balon Bupati yang akan diusung di Pilkada 2020.

Sampai hari ini, tambah Topan, baru dua Balon Bupati Rokan Hulu yang sudah mengembalikan formulir untuk penjaringan, yaitu Gustian Riau dan Hafith Syukri, dan ada beberapa Balon lagi yang akan mengembalikan sebelum ditutupnya proses pengembalian pada 25 Desember 2019.

Selain itu, Topan mengakui jadwal pengembalian berkas formulir diperpanjangan sampai 25 Desember berdasarkan hasil rapat di DPW PAN Riau di Pekanbaru beberapa waktu lalu.(rtc)

Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER