Kanal

Gubernur Syamsuar Sambut Kedatangan Jamaah Haji Embarkasi Antara Riau

RADARPEKANBARU.COM - Gubernur Riau Syamsuar dan (Pj) Sekda Ahmad Syah Harrofie, Kepala Kemenag Dr.H.Edward beserta seluruh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Antara Provinsi Riau, menggelar serangkain acara penyambutan kepulangan Jamaah Embarkasi Haji Antara 1440H/2019M, pada pukul 03.45 dinihari, Senin (19/8/2019) di Asrama Haji Jalan Mekar Sari, Kota Pekanbaru.
 
 
"Jamaah Embarkasi Haji Antara yang dilakukan penyambutan tadi ada 1 Kloter yaitu Kloter 2 dan Kloter 3 akan sampai di Pekanbaru pada tanggal 20/8/2019," katanya.
 
 
Gubernur Riau Syamsuar dalam sambutannya mengucapkan selamat datang bagi para Jamaah Haji yang telah sukses melaksanakan Ibadah Hajinya di tanah suci."Kami ucapkan selamat datang kembali di Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau," katanya lagi.
 
 
Lanjut Syam, semoga Jamaah Haji yang berjumlah 443 Kloter 2 yang pertama datang di EH Riau ini, semuanya menjadi Haji yang mabrur, serta berkepribadian lebih baik lagi."Dan harapan saya ke depannya, semoga Embarkasi Haji Antara Provinsi Riau bisa lebih baik lagi dan dapat menghandle Jamaah Haji lebih banyak lagi,"ungkap Syam.
 
 
Menurut salah satu keterangan dari Panitia PPIH Nova, mengatakan ada satu orang Jamaah Haji  yang dari Kloter 2 ini meninggal dunia, asal Pekanbaru, yang bernama Khairil Abbas Bin Salam.
 
 
"Khairil meninggal setelah 2 hari di Madinah dari awal keberangkatan kondisi Khairil sudah tidak fit, tetapi dia memaksakan untuk berangkat dan Khairil meninggal di salah satu Rumah Sakit di Madinah, serta jasadnya dimakamkan di sana,"tutupnya.(hrc)
 
Ikuti Terus Riaupower

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER